Saturday, May 13, 2017

SUNNAH DATANG KEPADA KELUARGA PADA WAKTU SIANG

Dari Jabir ra. bahwasanya Rasulullah SAW. bersabda:
"Apabila salah seorang di antara kamu sekalian bepergian dalam waktu yang cukup lama, maka janganlah ia mengetuk pintu pada keluarganya pada waktu malam."
Dan di dalam riwayat lain dikatakan:
"Bahwasanya Rasulullah SAW. melarang seseorang untuk mengetuk pada keluarganya pada waktu malam".
(HR. Bukhari dan Muslim)

Dari Anas ra., ia berkata:
"Rasulullah SAW. tidak pernah mengetuk pintu pada keluarganya pada waktu malam. Beliau biasanya datang kepada mereka pada waktu pagi dan sore".
(HR. Bukhari dan Muslim)